Penyampaian pesan pada strategi kampanye dalam komunikasi pemasaran
ditujukan untuk memberikan informasi
baru, layanan baru, produk baru, dan keuntungan baru. Penyampaian informasi itu
diharapkan dapat mengubah pengetahuan dan referensi publik terhadap produk dan
perusahaan. Berbagai tahap dan tujuan yang ingin dicapai dalam rencana kegiatan
kampanye adalah:
- Setelah
bertambahnya pengetahuan publik mengenai informasi yang diberikan,
diharapkan pesan itu dapat mengubah persepsi dan memotivasi publik untuk
melakukan tindakan yang diharapkan.
- Strategi
kampanye, fokus kegiatan komunikasi pemasaran dengan tujuan untuk
menggiring opini publik agar menguntungkan perusahaan.
- Kampanye
persiapan. Persiapan kegiatan kampanye produk dan layanan dengan melakukan
observasi terhadap organisasi atau perusahaan, produk dan layanan, yang
akan disampaikan pada publik.
- Potensi
segmentasi pasar. Dalam menetapkan pesan serta media yang digunakan, kita
perlu memahami karakteristik sasaran agar pesan yang disampaikan dapat
mengangkat kebutuhan dan keinginan sasaran, yaitu sasaran yang memiliki
daya beli tinggi.
- Merencanakan,
mengorganisasi, dan menganggarkan. Sumber informasi dan penerima pesan
dapat menentukan strategi dan perencanaan, mulai dari merencanakan media
yang tepat, kegiatan yang dilaksanakan, pengorganisasian, penentuan
anggaran, serta mengukur hasil.
- Produksi.
Setelah semua mendapatkan persetujuan, proses selanjutnya adalah produksi
terhadap seluruh media yang digunakan dan persiapan kegiatan yang akan
dilakukan.
- Komunikasi.
Kegiatan komunikasi memiliki dua sasaran, yaitu khalayak internal dan
eksternal. Pada khalayak internal, komunikasi ditujukan untuk menyamakan
persepsi terhadap strategi pesan yang akan disampaikan pada khalayak.
Dengan demikian, siapa pun yang berada di lingkungan internal perusahaan
harus dapat menjelaskan apabila terjadi penyimpangan pemahaman terhadap
pesan yang disampaikan, selain juga dapat berperan sebagai pemasar
perusahaan. Sedangkan pada khalayak eksternal, komunikasi yang disampaikan
melalui berbagai media yang telah disiapkan maupun berbagai kegiatan serta
klarifikasi pemahaman publik atas pesan yang disampaikan, sehingga efek
yang ingin dicapai dapat terwujud sesuai rencana yang telah ditetapkan.
- Monitoring.
Pengawasan atau pemantauan perlu dilakukan perusahaan agar kegiatan itu
sesuai dengan peta perencanaan yang telah disusun. Dalam tahap monitoring
ini dapat dilihat hasil sementara dan juga dapat dilakukan perubahan
strategi jika memang diperlukan.
- Evaluasi dan
Rekomendasi. Di akhir kegiatan adalah pengukuran tingkat pencapaian
strategi yang diterapkan. Evaluasi ini dapat membantu perusahaan melakukan
analisis atas kegiatan komunikasi pemasaran dan media yang digunakan,
sebagai upaya untuk mempertajam strategi yang dikembangkan untuk masa
mendatang.