BMW
Indonesia luncurkan model-model terkini dengan berbagai inovasi baru dan
bersejarah di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015.
- BMW Pavilion akan menampilkan
desain-desain premium terkini di lokasi baru bergengsi Indonesia Convention
Exhibition (ICE), BSD City.
- Peluncuran perdana pelopor kendaraan
di segmen sedan sport modern di Indonesia – ikon yang sudah dikenal luas selama
40 tahun.
- BMW akan memperkenalkan
kendaraan kompak premium dengan tujuh
kursi pertama di dunia – sebuah kendaraan yang menawarkan ruang yang luas
sekaligus memenuhi kebutuhan mobilitas pelanggan Indonesia.
- 18 kendaraan BMW terbaru akan
dipamerkan di GIIAS 2015.
Sebagai
pemimpin di segmen kendaraan mewah, BMW Indonesia akan menyemarakkan kegiatan
Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015, pameran otomotif
paling bergengsi di Indonesia. Pameran ini akan berlangsung di Indonesia
Convention Exhibition (ICE), BSD City pada 20 - 30 Agustus 2015. Model-model
kendaraan terbaru BMW yang akan diperkenalkan di pameran ini menggarisbawahi
kepemimpinan BMW serta posisi penting BMW sebagai pelopor sebuah kendaraan
segmen baru – segmen kendaraan yang mengedepankan performa dinamis, efisiensi
yang luar biasa, teknologi mutakhir serta daya tarik estetika. 18 model baru
BMW akan dipamerkan di BMW Pavilion yang didirikan di atas area seluas 1.500
meter persegi.
BMW
Pavilion akan menyajikan kombinasi menarik antara suasana mewah dan teknologi
inovatif, yang dirancang secara unik untuk memberikan pengalaman tak terlupakan
bagi pengunjung. Desain BMW Pavilion menampilkan desain arsitektur modern dan
elegan, yang memungkinkan para pengunjung untuk merasakan layanan premium khas
dan eksklusif BMW.
“BMW
sekali lagi meraih hasil yang fantastis di Auto Show 2014, menguatkan
kepemimpinannya dalam hal teknologi premium, desain, dan ketahanan.
Keberhasilan yang dicapai oleh BMW di pameran otomotif tersebut erat kaitannya
dengan jajaran kendaraan yang dipamerkan, di mana semuanya menampilkan
teknologi dan desain terdepan dan didukung oleh kekuatan brand BMW serta
strategi pemasaran yang berani dan inovatif,” kata Karen Lim, Presiden Direktur
BMW Group Indonesia. “Tahun ini, BMW Group Indonesia menargetkan untuk bisa
melampaui kesuksesan tahun lalu, menampilkan model yang paling ikonik serta
segmen kendaraan yang benar-benar baru yang menekankan ruang yang luas, serba guna
dan fleksibilitas yang belum pernah ada sebelumnya. BMW Indonesia juga
akan menampilkan ragam kendaraan BMW terbaru dan menekankan kembali pendekatan
dengan penggunaan teknologi mutakhir dan desain estetis dalam mewujudkan Sheer
Driving Pleasure,” tambah Karen.
BMW
akan hadir di GIIAS 2015 dengan dua peluncuran perdana Indonesia.
Untuk
pertama kalinya di Indonesia, BMW akan meluncurkan dua model ikonik terbarunya.
Salah satunya adalah pelopor kendaraan di segmen sedan sport modern, yang telah
dikenal luas sebagai ikon dalam kelas kendaraan ini selama 40 tahun. Model ini
tetapkan standar dalam hal kedinamisan, efisiensi dan desain, juga membangun hubungan emosi yang kuat antara
pengalaman berkendara sporty dengan kepraktisan sehari-hari.
Di
GIIAS 2015, BMW juga akan memperkenalkan ke publik kendaraan terbaru yang
pertama kalinya menggabungkan ruang interior yang luas, fleksibilitas dan
keselamatan berkendara, dengan keanggunan, kedinamisan dan efisiensi – semuanya dipadu dalam gaya
khas BMW. Berkat kedinamisan khas BMW,
kendaraan ini merupakan perpaduan terbaik antara kepraktisan dan hiburan bagi
pengendara, sehingga menciptakan sebuah kendaraan yang unik dan memikat.